Tips Camping di Pantai 

Simak Nih, Tips Camping di Pantai yang Wajib Anda Tahu !

Menghabiskan weekend atau liburan dengan mencoba camping di pantai bisa menjadi pengalaman menarik untuk dicoba. Namun sebelum itu, anda perlu menyimak tips camping di pantai terlebih dahulu agar acara camping anda lancar dan menyenangkan.

Camping di pantai memiliki keseruan dan tantangan tersendiri. Ada beberapa hal yang harus anda perhatikan dan menjadi pertimbangan karena kondisinya berbeda dengan camping di gunung atau dataran tinggi pada umumnya. 

Tips Camping di Pantai 

Berikut ada beberapa tips camping atau hal - hal penting yang tidak boleh anda sepelekan ketika ingin menikmati liburan dengan camping di pantai. Simak penjelasannya agar kegiatan camping anda lancar, menyenangkan, dan menjadi pengalaman yang berkesan.

Cuaca
 

Seperti yang kita tahu bahwa camping merupakan aktivitas di luar ruangan. Anda perlu memperkirakan kondisi cuaca di daerah sekitar pantai. Disarankan jangan memilih camping saat musim hujan karena akan merepotkan.

Pasang Surut Air Laut
 

Anda bisa melihatnya dari kalender hijriyah maupun bertanya kepada penduduk setempat. Hal ini untuk memperkirakan posisi tenda anda. Jika waktunya pasang maka dirikan tenda jauh dari bibir pantai karena ditakutkan akan terseret gelombang pasang. 

Cari Kawasan Berpasir Padat
 

Mendirikan tenda harus menggunakan patok yang ditancapkan di tanah. Nah, agar patok anda kuat maka harus memilih area pantai dengan kondisi pasir yang padat. Biasanya area ini berada di tempat yang agak jauh dari bibir pantai.

Pilih Tempat Tertutup
 

Selain khawatir terseret ombak, mendirikan tenda terlalu dekat dengan bibir pantai juga tidak disarankan karena angin malam di pantai biasanya cukup ekstrem. Anda bisa mencari tempat yang terdapat semak atau pohon untuk sedikit mengurangi terpaan angin laut.

Cara Membuat Api Unggun
 

Membuat api unggun di kawasan pantai adalah hal yang tidak mudah. Angin laut berhembus kencang saat malam hari membuat anda akan sulit membuat api unggun. Oleh karena itu, caranya adalah buat dulu galian pasir 10 - 15 cm untuk pondasi, setelah itu baru susun kayu untuk menyalakan api unggun.

Wadah Menyimpan Air
 

Anda perlu ingat bahwa air laut tidak bisa dikonsumsi. Oleh karena air, anda harus membawa tempat menyimpan air untuk mencari sumber air tawar atau air bersih. Jika pantai yang anda kunjungi jarang tersedia air tawar maka anda harus membawa air cadangan dan berhemat air.

Bawa Alat Masak
 

Untuk kebutuhan makan atau konsumsi maka anda harus memasak selama kegiatan camping. Nah, anda bisa membawa peralatan masak yang praktis dan tidak terlalu ribet dibawa dan digunakan untuk masak selama kegiatan camping.

Pakaian Hangat
 

Seperti yang sudah dibahas bahwa udara atau angin pantai sangat kencang terutama pada malam hari. Oleh karena itu, untuk menghindarkan tubuh anda dari kedinginan maka bawalah pakaian atau perlengkapan tambahan untuk menghangatkan tubuh anda.

Bawa Obat - Obatan
 

Ini juga yang tidak boleh dilupakan. Mengingat kegiatan camping adalah aktivitas luar ruangan maka membawa obat - obatan sangat penting untuk mengantisipasi jika terjadi hal – hal yang tidak diinginkan.

Kesimpulan

Itulah informasi mengenai tips camping di pantai yang harus anda ketahui sebelum memutuskan camping di pantai. Hal - hal tersebut tidak boleh anda sepelekan untuk kelancaran kegiatan camping anda di camping-ground.

Yang tidak kalah penting adalah perhatikan kondisi kesehatan tubuh anda. Jangan bercamping saat badan sedang tidak sehat, apalagi mengingat aktivitasnya di luar ruangan. Maka harus pastikan tubuh ada dalam kondisi fit dan sehat.

 

Literasi Camping Ground

Sewa Peralatan Camping

Reservasi Tempat Camping Pilihan